PENDAHULUAN

Peluang usaha

  • Kebutuhan daging untuk idul fitri, idul adha serta konsumsi masyarakat stabil tiap tahun
  • Bisa dibudidayakan di dataran rendah hingga tinggi
  • Limbah dapat dimanfaatkan melalui pengolahan limbah terpadu yang dapat menghasilkan 5 produk sampingan, yaitu pupuk organik cair, pupuk organik padat, probiotik, biogas, dan vermi composting/kascing 

Memulai usaha

  • Pilih lokasi yang cocok (tanah datar) dan tidak mengganggu lingkungan
  • Persiapan kandang (dinding adukan/bambu/kayu/baja ringan; lantai tanah/ adukan; atap genting/baja ringan)
  • Pastikan kapasitas kandang sesuai dengan jumlah sapi yang dipelihara
  • Siapkan sarana kandang, seperti tempat mamin
  • Siapkan bibit sapi/bakalan yang berkualitas
  • Perhatikan berat lahir dan berat lepas sapih/pedet
  • Siapkan pakan hijauan : rumput2an
  • Siapkan pakan konsentrat: bungkil kelapa, bungkil kedelai, dedak, tepung ikan, mineral, vitamin


KENDALA

  • Sumber hijauan makanan ternak tebatas, terutama musim kemarau
  • Xavana (lahan gembalaan) terbatas
  • Ketersediaan bakalan terbatas
  • Acapkali terkena serangan penyakit mulut dan kuku (PMK)
  • Bersaing dengan kartel daging sapi


STRATEGI

  • Panen dilakukan setelah bobot sapi potong sekitar 400 kg per ekor (100 hari)
  • Pasa masa pertumbuhan, pakan diberikan HMT dan konsentrat
  • HMT segar 10 %  dari bobot tubuh  dan konsentrat1--2 % dari bobot tubuh 
  • Desinfeksi kandang rutin
  • Pemeriksaan kesehatan hewan rutin
  • Sebagai perbandingan, kunjungi sentra2 peternakan sapi potong di Jawa Barat


ANALISA FINANCIAL TERNAK SAPI POTONG

    Investasi

    • Sewa lahan dan konstruksi kandang 25.000.000
    • Peralatan kandang (tempat mamin, dll) 10.000.000
    • Total investasi 35.000.000

    Biaya produksi per 100 hari

    • Bakalan   5 ekor        50.000.000
    • Hijauan                 9.000.000
    • Konsentrat                                              12.000.000
    • Tenaga kerja (1 orang) 2.100.000
    • Penyusutan dan biaya lain-lain 700.000
    • Total biaya produksi 73.800.000

    Pendapatan

    • Penjualan sapi = 5 ekor x  18.000.000 /ekor =  90.000.000
    • Keuntungan =   90.000.000 --- 73.800.000 = 16.200.000

                    Catatan:
                    usaha akan menguntungkan jika efisien dalam penggunaan pakan

                    Ditulis oleh: Dedi Ahmad Ramdhani | Materi pelatihan petani millenial oleh: Cecep Naofal Hasanuddin - Widyaiswara ahli madya - BPPKP Cikole Lembang Tahun 2022 Download File PPTX